Deteksi berita sekota Sintang

Dewan Minta Perusahaan Dukung Pembangunan Daerah

SINTANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Vaulinus Lanan meminta pihak perusahaan perkebunan yang beroperasional di Kabupaten Sintang agar dapat mendukung segala proses pembangunan yang dilakukan pemerintah setempat.

“Keberadaan perusahaan harus dapat membantu pemerintah dalam mengamankan kepentingan masyarakat,” kata VaulinusLanan ketika ditemui di Gedung DPRD Sintang, belum lama ini.

Menurut Vaulinus Lanan, peran perusahaan sangat penting, terutama dalam membantu masyarakat di sekitar lingkungannya. Misalbya, perusahaan dapat membantu pemerintah daerah dalam mennagani masalah infrastruktur jalan maupun jembatan melalui program CorporateSocialResponsibility (CSR).

“Kami sangat senang kalau banyak perusahaan yang peduli dan ikut membantu pemerintah daerah melalui program CSR-nya masing-masing. Tentunya menjadikan sinergi yang baik antara investor dan pemerintah,” kata VaulinusLanan.

Menurut politisi Partai Gerindra, tanpa peran serta perusahaan, pemerintah tidak akan mampu membiayai pembangunan yang menghubungkan desa satu dengan desa lainnya.

Olehkarenanya, VaulinusLanan berharap program CSR tiap perusahaan dapat berlanjut dan membantu pemerintah dalam melakukan pembangunan infrastruktur.

“Kami harap pemerintah daerah selalu bersinergi dengan pihak perusahaan untuk melaksanakan pembangunan infrastruktur yang didukung melalui program CSR, sehingga pembangunan ini dapat berjalan dengan baik,” harap Vaulinus Lanan.

Selain itu, Vaulinus Lanan mendorong perusahaan yang belum berkontribusi dalam pembangunan daerah untuk segera melibatkan diri.

“Kami mendorong agar mereka yang masih kurang peduli bisa segera melibatkan diri, mengingat keberadaan perusahaan juga adanya campur tangan pemerintah. Kesejahteraan masyarakat juga menjadi salah satu peran serta perusahaan,” pungkas VaulinusLanan, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Sepauk – Kecamatan Tempunak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *