Deteksi berita sekota Sintang

Dewan Nilai Infrastruktur Penting untuk Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Desa

SINTANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Hikman Sudirman mengingatkan pemerintah desa pentingnya untuk meningkatkan  pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Politisi Partai Demokrat, meminta pemerintah desa untuk ikut andil dalam mengembangkan berbagai infrastruktur di wilayah desanya masing-masing.

Pasalnya, kata Hikman Sudirman, infrastruktur merupakan hal yang penting untuk menunjang perekonomian masyarakat desa.

“Kalau kita bicara soal infrastruktur tentu  cakupannya sangat luas tidak hanya sekedar membangun jalan dan gapura saja. Karena infrastruktur sangat beragam, seperti pembangunan irigasi sawah, drainase, pengembangan jaringan internet dan telekomunikasi dan lain sebagainya,” kata Hikman Sudirman ketika ditemui di Gedung DPRD Sintang, belum lama ini.

Untuk itu, Hikman Sudirman menekankan pemerintah desa untuk ikut andil dalam membangun dan mengembangkan desanya masing-masing.

“Kalau kita lihat desa di Sintang ini sangat banyak sekali, ada 391 desa. Dari semua desa tersebut rata-rata masih belum memiliki infrastruktur yang memadai, sehingga dengan keterbatasan tersebut menjadi penyebab desa sulit berkembang dan maju,” ungkap Hikman Sudirman.

Hikman Sudirman berpendapat, rerata masyarakat desa di Kabupaten Sintang ini bekerja sebagai petani dan berkebun.

“Tentunya mereka mengharapkan ada akses jalan yang baik misalnya infrastruktur jalan menuju usaha tani dan perkebunan mereka, sehingga memudahkan mereka mengangkut hasil panennya antar desa maupun kota,” kata Hikman Sudirman.

Olehkarenanya, Hikman Sudirman berharap pemerintah desa bisa proaktif membantu mengembangkan infrastruktur di wilayah desanya masing,masing.

“Kami rasa dengan dana desa yang miliaran rupiah sudah semestinya dapat disisihkan untuk penganggaran pengembangan infrastruktur, demi kepentingan masyarakat serta kemajuan desa itu sendiri,” pungkas Hikman Sudirman, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Kayan Hilir – Kecamatan Kayan Hulu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *