Deteksi berita sekota Sintang

DPRD Sintang, Chomain Wahab: Jaga Senyum Sehat, Bangun Generasi Kuat

SINTANG, RS — Momentum Bulan Kesehatan Gigi Nasional (BKGN) 2025 di MIN 1 Sintang menjadi simbol kepedulian terhadap masa depan anak-anak bangsa.

Dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh PDGI Cabang Kapuas Raya itu, Anggota DPRD Kabupaten Sintang, Muhammad Chomain Wahab, hadir untuk memberikan dukungan moral sekaligus inspirasi bagi para siswa.

Kegiatan yang dipandu oleh drg. Linda Tri Rahayu Karya ini diisi dengan penyuluhan kesehatan gigi, praktik menyikat gigi yang benar, hingga sesi tanya jawab interaktif.

Ratusan siswa tampak antusias, bahkan sebagian di antara mereka dengan percaya diri tampil di depan untuk mempraktikkan cara sikat gigi yang diajarkan.

Dalam sambutannya, Chomain Wahab mengatakan bahwa menjaga kesehatan gigi sama pentingnya dengan menjaga semangat belajar.

“Senyum sehat adalah cerminan diri yang percaya diri. Menjaga gigi berarti menjaga masa depan,” ujarnya belum lama ini.

Ia mengajak seluruh generasi muda untuk menjadi “pahlawan kecil” bagi diri sendiri dengan mulai disiplin merawat kebersihan mulut.

“Kalau dulu pahlawan berjuang dengan senjata, hari ini kita berjuang dengan pengetahuan dan kebiasaan baik,” tambahnya.

Politisi muda ini juga menegaskan bahwa kesehatan merupakan fondasi penting dalam membangun generasi yang kuat dan produktif. Ia berharap kegiatan BKGN tidak hanya berlangsung di kota, tetapi juga menjangkau sekolah-sekolah di pelosok Kabupaten Sintang.

Sementara itu, drg. Linda Tri Rahayu Karya menjelaskan bahwa BKGN 2025 mengusung semangat kolaborasi lintas daerah antara Sintang dan Kapuas Hulu.

“Kami ingin memastikan bahwa setiap anak Indonesia memahami pentingnya kesehatan gigi. Kebiasaan kecil seperti sikat gigi dua kali sehari bisa mencegah banyak penyakit,” jelasnya.

Kegiatan yang berlangsung penuh semangat itu diakhiri dengan aksi sikat gigi bersama. Para siswa tampak gembira, dan suasana penuh tawa menjadi bukti bahwa edukasi kesehatan bisa dilakukan dengan cara yang menyenangkan.

Melalui kegiatan ini, semangat membangun generasi sehat, kuat, dan berkarakter semakin terasa nyata di Kabupaten Sintang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *