Deteksi berita sekota Sintang

Wabup Sintang Harap GMNI Beri Kontribusi Bagi Kemajuan Daerah

SINTANG, RS – Wakil Bupati Sintang, Sudiyanto menutup pelaksanaan Konferensi Cabang ke IV Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia Sintang, di Langkau Kita Rumah Dinas Wakil Bupati Sintang, Minggu 18 Juli 2021.

Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) adalah sebuah organisasi gerakan yang berbasis intelektual muda (mahasiswa) yang memiliki cita-cita terwujudnya sosialisme Indonesia sebagai salah satu inthesa yang berdasarkan asas marhenisme yaitu : sosio-nasionalisme, sosio demokrasi dan Ketuhanan Yang Maha Esa di dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Dikesempatan tersebut, Sudiyanto berharap Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Sintang dapat menjadi komponen kepemudaan di Sintang yang bisa memberikan kontribusi bagi kemajuan daerah.

“Saya mendukung GMNI Sintang bisa maju, eksis, dan jaya. Suka atau tidak suka, generasi muda ini, pada saatnya nanti akan mengambil alih tongkat kepemimpinan di Kabupaten Sintang ini. Maka perlu latihan dalam hal berorganisasi. Catatan yang ada dalam GMNI Sintang harus dikurangi oleh pengurus yang baru. Ke depan harus lebih baik, catatan penting yang ditemukan, agar bisa dipelajari untuk memperbaiki organisasi. Sejarah masa lalu, harus digunakan untuk memperbaiki organisasi,” kata Sudiyanto.

Menurut Sudiyanto, tidak seorang pun, pemimpin di daerah dan nasional, yang munculnya karbitan. Semua melalui proses panjang.

“Nah, ikut dalam organisasi seperti GMNI ini merupakan langkah awal untuk belajar dan berlatih. Sehingga suatu saat nanti, ada kader GMNI Sintang yang bisa menjadi pemimpin masyarakat. dan kalian sudah siap,” ujar Sudiyanto.

Sudiyanto berterima kasih, sebab GMNI Sintang menjadi salah satu mitra Pemerintah kabupaten Sintang. “Kami di pemerintah inipun bukanlah orang yang serbatahu, serba sempurna. Maka kami memerlukan kritik, usul dan saran yang membangun dari organisasi kepemudaan yang ada di Kabupaten Sintang ini,” jelasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *