SINTANG, RS – Sektor Usaha Mikro Kec dan Menengah (UMKM) dapat membantu berkontribusi untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat, serta meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Maka dari itu Jeffray Edward, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang terus mendorong agar pemerintah dapat terus menggalakkan sektor UMKM di Kabupaten Sintang.
“UMKM ini memiliki tujuan untuk meningkatkan penghasilan. Dalam melakukan kegiatan dagang mesti semua aktivitas dimulai dari bawah. Seiring berjalannya waktu maka akan meningkatkan pendapatan usaha,” ujarnya.
“Kita mesti terus dorong agar UMKM di Kabupaten Sintang bisa terus tumbuh dan berkembang di Sintang. Karena UMKM ini dapat berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi masyarakat dan meningkatkan Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Sintang ini,” jelasnya.
Jeffray Edward mengatakan bahwa UMKM ini dapat menambah kekayaan bersih pengusaha. Meningkatkan penghasilan bagi pengusaha artinya mengubah ekonomi keluarga menjadi lebih baik. Maka dari itu ia mengatakan bahwa UMKM lebih banyak diminati rumah tangga.
“Harapan kita pemkab (pemerintah kabupaten, red) dapat lebih serius lagi untuk mensosialisasikan dan menggalakkan UMKM di Kabupaten Sintang ini. Sebab dengan UMKM ini dampaknya cukup besar, baik itu untuk kesejahteraan masyarakat maupun untuk pendapatan daerah. Apalagi saat ini di mana kita dihadapkan kondisi pasca pandemi. Jadi dengan adanya UMKM ini dapat memperbaiki ekonomi di Kabupaten Sintang,” jelasnya.
Oleh sebab, Jeffray Edward, politikus dari partai PDI Perjuangan ini berharap Pemerintah Daerah maupun Pusat harus lebih giat lagi untuk mensosialisasikan UMKM ini, sebab UMKM mampu memberikan sumbangsih besar terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat dan pendapatan daerah khusunya di Kabupaten Sintang ini.
(***)