Deteksi berita sekota Sintang

Dewan Minta Semua Pihak Jaga Kebersihan Lingkungan

SINTANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Ardi mengajak seluruh warga untuk berperan aktif dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan sekitar tempat tinggal masing-masing.

Menurut politisi Partai Gerindra, pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga lingkungan. Sebab, lingkungan yang bersih dan sehat adalah tanggung jawab bersama.

“Untuk itu, kami mengajak seluruh warga Kabupaten Sintang untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan di sekitar mereka,” kata Ardi ketika ditemui di Gedung DPRD Sintang, belum lama ini.

Ardi pun mencontohkan beberapa langkah konkret yang dapat diambil oleh masyarakat untuk berkontribusi dalam menjaga lingkungan.

Langkah-langkah tersebut antara lain, membuang sampah pada tempatnya, mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, serta ikut serta dalam kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan.

“Tentunya berbagai langkah tersebut penting untuk dilakukan oleh masyarakat, agar lingkungan dapat terjaga dengan bersih,” ujar Ardi.

Sisi lainnya, Ardi menilai pentingnya kolaborasi antara pemerintah, lembaga legislatif, dan masyarakat dalam menghadapi tantangan lingkungan yang semakin komoleks.

Untuk itu, Ardi menyarankan agar sdmua pihak terkait, termasuk masyarakat agar dapat bersinergi dan berkolaborasi bersama pemerintah dalam menciptkan lingkungan yang aman, nyaman dan bersih.

“Dengan kerja sama yang solid, kami harapkan  upaya pelestarian lingkungan dapat terwujud secara efektif dan berkelanjutan. Tentunya ini harus didukung dengan partisipasi aktif semua pihak, baik pemerintah hingga masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan,” pungkas Ardi, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sintang 1.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *