SINTANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Yuvita Apolonia Ginting mengajak kaum perempuan di Kabupaten Sintang untuk turut berkiprah dalam dunia perpolitikan.
Hal tersebut dikarenakan kaum perempuan dinilai mampu memberikan nuansa tersendiri dalam demokrasi.
“Perempuan jangan hanya mau menjadi ibu rumah tangga. Tapi lebih dari itu, perempuan mempunyai kedudukan yang sama dalam mengisi pembangunan, hingga berkiprah dalam dunia politik,” kata Yuvita Apolonia Ginting ketika ditemui di Gedung DPRD Sintang, belum lama ini.
Menurut politisi Partai NasDem, dunia politik saat ini sangat memerlukan keterwakilan kaum perempuan. Untuk itu, iapun berpesan kepada kauk perempuan di Kabupaten Sintang untuk tidak apatis terhadap politik.
“Kaum perempuan jangan apatis terhadap politik. Kaum perempuan harus ikut berkiprah dalam kancah politik dan pesta demokrasi,” pesan Yuvita Apolonia Ginting.
Selain itu, Yuvita Apolonia Ginting menegaskan bahwa kaum perempuan mempunyai kedudukan yang sama dengan kaum laki- laki dalam mengisi pembangunan, termasuk berkiprah dalam dunia politik.
Dengan adanya dorongan kaum perempuan agar berkiprah dalam dunia politik, kata Yuvita Apolonia Ginting, kaum perempuan diharapkan mampu memberikan nuansa tersendiri dalam demokrasi.
“Harus disadari, peningkatan partisipasi kaum perempuan dalam dunia politik ini tentunya harus diimbangi dengan kualitas sumber daya perempuan yang berkualitas, sehingga dapat melaksanakan aspirasi masyarakat dengan baik,” pungkas Yuvita Apolonia Ginting, wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Binjai Hulu – Kecamatan Ketungau Hilir – Kecamatan Ketungau Tengah – Kecamatan Ketungau Hulu.